Seperti cerita tulisan sebelumnay tentang suku mongolia , perjalanan dilanjutkan ke padang rumput Xilamuren Grassland , rombongan kami sangat antusias untuk mengunjungi sebuah suku yang sangat terkenal di dunia ini sebagai suku yang berani, jago berperang dan bertubuh kuat yaitu suku mongol. Untuk mendatangi suku mongol di padang rumput atau biasa di sebut grassland Dari hotel di pusat kota hohhot di tempuh dengan bus dengan waktu tempuh 2 jam, sebelum berangkat kami bersiap dengan pakaian dingin yg tebal karena diperkirakan suhu di grassland itu beberapa derajat dibawah minus dengan hembusan angin kencang, sepatu tebal tinggi, 3 lapis kaos kaki, 2 lapis sarung tangan, 2 baju kaos dan 2 lapis mantel dengan penutup kepala tebal sdh kami siapkan untuk menantisipasi hawa dingin ini. Dari lantai 7 hotel sy bisa melihat dari jauh punca pegunungan sudah diselimuti salju putih. Tepat jam 9 pagi waktu hohhot kami berangkat, beruntung cuaca sangat cerah diawal perjalanan, melewati ...